Sekuel Film Minecraft — A Minecraft Movie seperti kita tahu telah meluncur bulan April 20025 lalu di layar bioskop dan disambut antusias oleh hampir semua kalangan, hususnya anak-anak.
Kepopuleran film yang diadaptasi dari video game tersebut akhirnya membuat Warner Bros secara resmi menumumkan sekuelnya ke publik, tepatnya di official account X.
Lewat akun X resmi, diumumkan bahwa film sekuel Minecraft sedang di tahap produksi. Belum diketahui judulnya saat ini, namun Jared Hess selaku sutradara film seri pertama akan kembali menggarap sekuel tersebut.
Dengan gambar poster menampilkan dua kapak ikonik, disebutkan kalau sekuel ini akan hadir pada 27 Juli, bertepatan dengan The Simpsons Movie 2 dan kemungkinan akan jadi hari besar dalam box office nanti.
Meski sudah resmi, belum diketahui apakah aktor dan aktris asli di seri sebelumnya akan kembali atau adanya pemeran baru. Terlebih lagi, belum ada plot atau cerita apa yang dibawa karena masih dirahasiakan saat artikel ini ditulis.
Terlebih lagi, sekuel ini memang sudah direncanakan sebelumnya berkat antusiasme penonton yang cukup besar. Apakah kamu salah satu yang excited dengan kehadiran film sekuel game populer ini, Brott? Berikan komentarmu, ya!