Electronic Arts (EA) akhirnya mengumumkan jadwal perilisan FC 26. Game terbaru ini melanjutkan kesuksesan waralaba sepak bola FC 25 yang dirilis pada September tahun lalu.

Antusiasme penggemar semakin tinggi menyambut kehadiran FC 26. Game ini digadang-gadang menghadirkan musim sepak bola virtual baru dengan daftar pemain lebih lengkap serta peningkatan visual yang realistis.
Tak hanya itu, berbagai fitur dan inovasi baru juga siap membuat pengalaman bermain semakin seru. Lantas, FC 26 kapan rilis? Berikut informasi terbarunya!

Melalui akun X resminya (@EASPORTSFC), EA Sports mengumumkan bahwa FC 26 akan dirilis secara global pada 26 September 2025. Sebelumnya, pre-order sudah dibuka lebih awal dengan beragam bonus eksklusif.
Nantinya, game sepak bola ini dapat dimainkan di berbagai platform, mulai dari PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox Series X/S, Xbox One, Nintendo Switch, Nintendo Switch 2, hingga PC. EA juga menghadirkan dua edisi berbeda, yaitu Standard Edition dan Ultimate Edition.

Setiap edisi menawarkan keuntungan tersendiri. Khusus pembeli Ultimate Edition, tersedia konten eksklusif berupa ultimate tema ICON player item, ultimate team player evolution untuk FC 25, dan satu pemain ICON ultimate team untuk FC 25.
Bagi yang berminat, FC 26 bisa dibeli secara online melalui Amazon, Epic Games, Microsoft Store, Nintendo Switch Store, PlayStation Store, dan Steam. Berikut ini kisaran harga untuk di PS4 dan PS5.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *