
GSC Game World mengonfirmasi bahwa S.T.A.L.K.E.R. 2: Heart of Chornobyl akan meluncur di PlayStation 5 pada akhir tahun 2025. Versi PS5 ini akan mengoptimalkan fitur DualSense seperti umpan balik haptik dan pemicu adaptif, serta mendukung peningkatan performa di PlayStation 5 Pro.
Sebelumnya, game ini telah rilis di Xbox Series dan PC pada 20 November 2024, dengan penjualan melampaui satu juta kopi. Game ini juga tersedia di layanan Game Pass.
Mengusung latar Zona Eksklusi Chornobyl, game ini menawarkan dunia terbuka seluas 64 km² dengan elemen survival, mutan mematikan, faksi bersenjata, dan anomali berbahaya. Pemain akan berperan sebagai stalker tunggal dalam narasi non-linear yang memungkinkan berbagai akhir cerita.
Lebih dari 30 jenis senjata dapat dimodifikasi dengan ratusan kombinasi unik, sementara sistem AI musuh menuntut strategi berbeda di tiap pertempuran. Eksplorasi juga melibatkan pencarian artefak berharga di area berbahaya yang penuh anomali dan mutan.
Dengan dukungan grafis fotorealistik, sistem simulasi dunia A-life 2.0, serta mekanisme survival seperti rasa lapar dan efek radiasi, S.T.A.L.K.E.R. 2 menjanjikan pengalaman imersif. GSC juga berencana menghadirkan mode multipemain dan modifikasi lewat pembaruan gratis setelah peluncuran.