Ketsu Battler Beelzebub Granblue Fantasy – Pada berita sebelumnya, turnamen game fighting bernama GBVS Cygames Cup 2026 yang diselenggarakan oleh Cygames akan dimulai pada 18 Januari 2026. Namun uniknya pada turnamen tersebut, selain game fighting milik Cygames dipertandingkan, ada game nyeleneh yang ikut memeriahkan acara, yaitu game adu pantat berjudul Ketsu Battler.

Beberapa hari menjelang turnamennya dimulai, developer game adu pantat tersebut mengumumkan bahwa mereka akan hadirkan petarung Guest Character dari game GBF di game mereka, yaitu Beelzebub. Wait, what?!?!

Percaya atau tidak, informasi ini benar-benar real alias asli diumumkan sendiri oleh developer KAYAC. Melalui channel Youtube resminya, KAYAC mengumumkan Guest Character dari game Granblue Fantasy, yaitu Beelzebub yang akan hadir sebagai petarung di game Ketsu Battler.

Dilihat dari video trailer pengumumannya, Beelzebub akan ikut bertarung mengikuti rule yang ada di dalam game, yaitu memanfaatkan pantatnya. Jika petarung lain menggunakan senjata seperti Sword, Axes, dan benda tajam lainnya yang ‘dijepit’ pada pantat mereka, Beelzebub justru menggunakan sayapnya sebagai senjatanya sambil melakukan pose jongkok.

Bahkan Beelzebub bisa mengeluarkan Ulti-nya Chaos Legion seperti yang ada di game Granblue Fantasy Versus: Rising sehingga menghasilkan ledakan besar ke stage pertarungan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *