Game Horor Baru Resident Evil: Survival Unit bakal Diungkap pada 10 Juli 2025

Liputan6.com, Jakarta – Para penggemar game horor Resident Evil akan segera kedatangan judul baru yang berbeda dari biasanya.

Aniplex bersama JOYCITY mengumumkan game mobile terbaru berjudul Resident Evil: Survival Unit dalam ajang Anime Expo 2025.

Dikutip dari Polygon, Rabu (9/7/2025), game ini akan dirilis secara global untuk platform iOS dan Android.

Menariknya, Survival Unit tidak akan mengusung gameplay aksi seperti seri sebelumnya, melainkan hadir dalam format strategi real-time yang memungkinkan pemain menyusun taktik dan unit dalam menghadapi ancaman zombie.

Untuk menjaga kualitas dan ciri khas franchise Resident Evil, game ini turut dikembangkan bersama Capcom.

Aniplex dan JOYCITY menyebut Survival Unit akan membawa elemen-elemen khas Resident Evil, namun dengan sentuhan baru agar bisa dinikmati oleh pemain lama maupun pendatang baru.

Informasi lebih lengkap tentang Resident Evil: Survival Unit akan diumumkan pada sesi online showcase yang dijadwalkan berlangsung pada 10 Juli 2025.

Ada Kaitannya dengan Kisah Requiem?
JOYCITY sendiri bukan nama asing di industri game mobile. Sebelumnya, mereka pernah bekerja sama dengan waralaba besar dalam proyek Pirates of the Caribbean: Tides of War, yang terbukti sukses di pasaran.

Sementara itu, Resident Evil: Survival Unit menjadi pelengkap dari antusiasme penggemar setelah Capcom memperkenalkan Resident Evil: Requiem dalam ajang Summer Game Fest 2025.

Belum diketahui apakah Survival Unit memiliki keterkaitan dengan kisah utama Requiem atau akan berdiri sebagai game terpisah.

Kita tunggu saja kabar selanjutnya di bulan ini ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *