Esports World Cup 2026 Siapkan Hadiah Rp 1,2 Triliun, MLBB hingga Valorant Tanding di Riyadh

Liputan6.com, Jakarta – Esports World Cup Foundation mengumumkan informasi detail tentang Esports World Cup 2026, mulai dari judul game yang akan dipertandingkan hingga jumlah total hadiah yang bisa dibawa pulang oleh tim juara kompetisi ini.

Tampil sebagai turnamen esports terbesar di dunia saat ini, EWC 2026 akan kembali digelar di Riyadh, Arab Saudi, pada 6 Juli hingga 23 Agustus 2026, sebagaimana dikutip dari keterangannya, Selasa (27/1/2026).

Tahun ini, turnamen esports kali ini menjadi sorotan karena total hadiahnya. EWCF menyebutkan, juara di kompetisi ini akan mendapatkan total hadiah sebesar USD 75 juta atau setara lebih dari Rp 1,1 triliun. Salah satu angka terbesar dalam sejarah kompetisi esports dunia.

Organisasi ini memprediksi EWC 2026 akan dihadiri lebih dari 2.000 pemain dan 200 klub dari 100 negara, dan bertanding dalam 25 turnamen mencakup 24 game berbeda selama tujuh minggu penuh.

“Total hadiah fantastis bisa mengubah hidup para pemenangnya ini hadir untuk mendukung pihak paling penting dalam ekosistem esports, yaitu para pemain dan klub yang berinvestasi pada esports dari tahun ke tahun,” ujar Ralf Reichert, CEO Esports World Cup Foundation.

Ia menambahkan, “EWC memiliki keunikan sendiri dengan adanya Club Championship. Satu game menetapkan seorang juara, sementara menobatkan Club Champion terbaik lintas game.”

Karena itu, organisasi esports tersebut sudah menyiapkan hadiah USD 30 juta khusus untuk 24 klub terbaik. Sementara klub juara akan membawa pulang USD 7 juta.

Nantinya, sisa hadiah lebih dari USD 39 juta akan dibagi ke masing-masing turnamen di tiap game. Seperti kompetisi esports lainnya, panitia juga sudah menyiapkan penghargaan MVP, Jafanso Award bagi pemenang dari jalur Last Chance Qualifier, serta hadiah dari rangkaian kualifikasi Road to EWC.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *