
Free Fire merayakan ulang tahunnya yang ke-8 dengan menghadirkan skin senjata terbaru, P90 EVO Gun Free Fire 8th Anniversary – Gilded Corrosion. Skin ini menjadi incaran para Survivors karena termasuk dalam seri EVO Gun kelas tertinggi dengan atribut yang sangat kuat.
Cara Mendapatkan P90 EVO Gun:
- Login ke dalam game Free Fire.
- Pilih tab Luck Royale.
- Pilih tab Artifact Gilded Corrosion.
- Lakukan gacha dengan harga:
- 1 Spin: 9 Diamond
- 5 Spins: 39 Diamond
Pemain bisa mendapatkan skin ini secara langsung melalui gacha. Jika belum beruntung, kamu tetap bisa mengumpulkan Gilded Token dari hasil gacha untuk ditukar dengan skin P90 EVO Gun setelah mengumpulkan total 300 token.
Keunggulan P90 EVO Gun Free Fire 8th Anniversary:
- Termasuk dalam seri EVO Gun dengan kelas tertinggi.
- Bentuk senjata sudah dimodifikasi khusus dengan tampilan EVO.
- Atribut unggulan: Damage +2 dan Rate of Fire +1.
- Efek khusus saat mendapatkan kill (Notification Effect).
- Efek khusus saat mengeliminasi musuh (Elimination Effect).
- Efek tembakan mengenai objek (Hit Effect).
- Emote khusus saat skin mencapai level 7.
Skin P90 EVO Gun ini hadir sebagai senjata wajib untuk meningkatkan performa di medan tempur dan memaksimalkan peluang panen kill. Jangan lewatkan kesempatan langka ini untuk memperkuat koleksi senjata kamu di Free Fire!