Kabar terbaru datang dari BioWare mengenai Mass Effect 5 yang jika sebelumnya diketahui sedang dalam masa praproduksi, kini telah resmi dikonfirmasi memasuki tahap pengembangan.

Hal tersebut disampaikan langsung melalui blog resmi BioWare berisi detail mengenai proses penggarapan gamenya. Seperti apa? Ini dia!

Lewat blog resmi untuk N7 Day, Mike Gamble selaku produser eksekutif Mass Effect ingin “meluruskan”soal rumor kalau game ini tampak tak ada kemajuan sejak diumumkan ke publik.

Gamble menjelaskan studio tidak hanya game Mass Effect 5 yang sedang dikembangkan, namun EA dan BioWare “tetap komitmen untuk menceritakan lebih banyak cerita di semestanya.”

Selain itu, Gamble juga berkata tim mereka “fokus secara eksklusif” pada Mass Effect baru mengingat mereka sedang sibuk dalam beberapa tahun terakhir mulai dari membangun dunia untuk cerita, fitur-fitur yang dibuat, hingga romansa game pun juga dipikirkan oleh studio.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *