Veteran Bungie Rilis Game Dungeonauts di Fortnite, Angkat Tren “Game di Dalam Game”

Jakarta – Fenomena “game di dalam game” kian menarik perhatian industri gim, di mana para pemain dapat menciptakan permainan mereka sendiri menggunakan level editor yang disediakan pengembang utama. Salah satu contohnya datang dari Fortnite besutan Epic Games, yang kini menjadi wadah kreatif melalui program kreator dan sistem monetisasi.

Sosok veteran industri gim, Alex Seropian—pendiri sekaligus mantan presiden Bungie—baru-baru ini meluncurkan proyek terbarunya bertajuk Dungeonauts, sebuah permainan co-op roguelike yang sepenuhnya dibangun di dalam Fortnite melalui Unreal Editor for Fortnite (UEFN).

Dalam Dungeonauts, pemain dapat memilih satu dari tiga kelas karakter untuk menjelajahi dungeon, melawan musuh, dan membuka level-level dengan tingkat kesulitan yang meningkat. Gim ini juga menghadirkan enam tipe misi berbeda, beragam quest, aktivitas seperti menambang emas, serta mode PvP bagi pemain yang menyukai kompetisi. Dungeonauts dapat dimainkan gratis dengan mencari nama gim atau memasukkan kode 5673-0929-0151 di menu pencarian Fortnite.

Seropian kini bernaung di bawah studio Look North World, yang dikenal aktif bereksperimen dengan UEFN sejak 2023. Selain Dungeonauts, studio ini juga mengembangkan berbagai proyek orisinal seperti Outlaw Corral, Carrera Coast, dan Dream Job Tycoon, serta menjalin kemitraan dengan sejumlah perusahaan besar.

Beberapa kolaborasi mereka mencakup kerja sama dengan Hasbro (Cluedo, Connect 4, Guess Who?), Studio Wildcard (Enclave: Survival Skyward), Bandai Namco (Gundam: Requiem for Vengeance), hingga Twitch (The Glitch).

Melalui proyek-proyek tersebut, Look North World menunjukkan bagaimana Fortnite berkembang menjadi platform kreatif multifungsi, bukan sekadar gim battle royale, melainkan juga ruang eksperimen dan kolaborasi lintas industri gim dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *