State of Play September 2025 — Trailer Code Vein 2 Diluncurkan, Berikut Tanggal Rilisnya

Acara State of Play September 2025 banyak menampilkan dan mengumumkan kehadiran game baru yang siap unjuk gigi di pasar gaming. Dari sekian banyak game yang diumumkan, ada Code Vein 2 yang juga turut dipamerkan.

Mengambil latar di masa depan, dimana dunia berada di ambang kehancuran ketika manusia hidup berdampingan dengan para Revenant, makhluk abadi dengan kekuatan luar biasa. Namun, kedamaian ini tidak berlangsung lama, sebab sebuah kekuatan misterius bernama Luna Rapacis tiba-tiba muncul dan mengubah para Revenant menjadi makhluk buas tak berakal yang dikenal sebagai Horrors. Kekacauan pun menyebar luas, dan nasib umat manusia berada di ujung tanduk.

Kamu akan berperan sebagai seorang Revenant Hunter yang mengemban misi untuk mengubah takdir. Bersama Lou, seorang gadis misterius yang punya kemampuan menembus waktu, kamu akan melakukan perjalanan ke masa lalu demi mengungkap asal-usul Luna Rapacis dan mencegah kehancuran dunia.

Code Vein II menawarkan pengalaman action RPG eksploratif yang dramatis. Kamu bisa menjelajahi dunia yang memikat dengan bantuan seorang companion dalam menghadapi pertempuran intens melawan musuh Revenant yang tangguh. Game ini menjanjikan alur cerita yang apik, kompleks, dan penuh konflik.

Trailer terbaru ini juga memperkenalkan dua karakter baru: Lavinia dan Josee, serta sejumlah fitur baru seperti tipe senjata baru, Blood Action baru, kekuatan supranatural bernama “Forma”, dan masih banyak lagi.

Code Vein 2 ini sendiri direncanakan akan rilis tahun depan, tepatnya di tanggal 30 Januari 2026 untuk platform PC, PlayStation 5, dan Xbox Series X/S. Bagaimana, brott? Apakah kamu tertarik untuk memainkan game ini nanti?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *