Spin-off Bunny Garden, “Merry Bunny Garden” Siap Rilis Oktober 2025

Jakarta – Setelah sukses dengan Bunny Garden pada 2024, developer Qureate resmi mengumumkan spin-off terbaru berjudul Merry Bunny Garden. Berbeda dari game orisinal yang bergenre dating sim, spin-off ini hadir sebagai game aksi bertema jalan kaki dengan premis unik: para karakter utama dalam kondisi mabuk, dan pemain ditugaskan menuntun mereka pulang melewati berbagai rintangan.

Karakter utama yang kembali dihadirkan antara lain Kana, Rin, dan Miuka. Laman Steam mengungkapkan bahwa pemain akan menghadapi beragam hambatan seperti mobil, sepeda, tong sampah, area konstruksi, hingga lubang gorong-gorong. Menariknya, semakin sering karakter menabrak rintangan, semakin besar kemungkinan pakaian mereka terkoyak.

Seperti game sebelumnya, elemen pengumpulan celana dalam juga menjadi bagian penting. Tercatat ada 108 desain berbeda yang bisa dikoleksi sekaligus digunakan oleh karakter.

Merry Bunny Garden dijadwalkan meluncur pada 9 Oktober 2025 untuk PC dan Nintendo Switch.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *