
Alter Ego Ares kembali menjadi wakil Indonesia di PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2025. Bintang tim, Rosemary, menegaskan motivasinya lebih besar dari sebelumnya, setelah gagal menembus Grand Finals pada musim 2023 dan 2024.
“Sudah capek gagal terus. Kali ini aku ingin pembuktian,” ujar Rosemary. Tekanan sebagai satu-satunya tim Indonesia justru memacu semangatnya untuk tampil maksimal.
Dengan pengalaman matang dan tekad kuat, Rosemary diyakini menjadi kunci bagi Alter Ego Ares untuk melaju jauh di turnamen yang diprediksi akan sangat kompetitif ini. Para penggemar menantikan apakah misi balas dendamnya bisa mengubah sejarah tim di kancah dunia.
