Kelangkaan Chip, Harga MicroSD Express Switch 2 Dirumorkan Naik

Kelangkaan chip DRAM dan NAND sepertinya tidak menjadi akhir dari mimpi buruk gamer. Pasalnya, ada dugaan kalau pengguna Switch 2 atau lebih tepatnya mereka yang baru akan membeli konsol terbaru Nintendo ini juga terkena dampak secara tidak langsung.

Berbeda dengan Switch pertama, konsol Switch 2 memerlukan jenis MicroSD khusus yang menawarkan kecepatan baca tulis tinggi. Hanya saja, jenis MicroSD baru ini juga disebutkan akan mengalami kelangkaan juga dikarenakan booming industri AI belakangan ini, setidaknya untuk wilayah Jepang.

Menurut IT Media, konsumen sepertinya mulai bergeser dari SSD dan memilih media penyimpanan lain seperti MicroSD Express. Seperti yang dituangkan dalam laporan, bahwasanya kini beberapa varian kapasitas tinggi MicroSD baru ini mengalami kelangkaan stok di Jepang.

Menurut laporan tersebut, kebanyakan pengguna memakai alternatif lain untuk menyimpan data dalam jumlah besar dikarenakan harga SSD yang tidak masuk akal. Model yang terdampak adalah varian 512GB, 1TB, dan 2TB sebagai pengganti SSD. Dari segi performa pun, ia masih bisa menawarkan kecepatan baca tulis yang tidak kalah ngebut dari SSD kebanyakan lantaran sudah menggunakan interface PCIe dan protokol NVMe.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *