FIFAe mengumumkan FIFAe Club World Cup 26 featuring Football Manager, turnamen esports global berbasis Football Manager 26 yang mempertemukan klub dari seluruh dunia. Kompetisi ini menandai kembalinya FM ke panggung esports internasional setelah absen pada 2025.

Turnamen bersifat terbuka untuk semua klub profesional hingga komunitas dengan kualifikasi online sebagai pintu masuk ke babak utama. Peserta akan mewakili klub secara penuh, menguji kemampuan manajerial seperti taktik, transfer, dan pengambilan keputusan strategis.

FM26 menjadi fondasi utama dengan berbagai pembaruan penting, termasuk antarmuka baru, fitur FMPedia untuk akses data cepat, serta kehadiran liga sepak bola wanita untuk pertama kalinya. Dukungan penuh dari FIFAe dan Sports Interactive membuat ajang ini diproyeksikan sebagai standar baru esports simulasi olahraga.

Bagi komunitas FM, turnamen ini membuka panggung global untuk adu strategi membuktikan bahwa kecerdasan manajerial juga layak bersaing di dunia esports.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *