Site icon Situs #1 Berita Gaming Rekomendasi

Rumor Fallout New Vegas Remaster Mencuat, Bethesda Masih Bungkam

Jakarta – Menjelang Fallout Day 2025, pemain sempat dibuat kecewa karena Bethesda hanya mengumumkan Fallout 4: Anniversary Edition, tanpa kabar mengenai remaster Fallout 3 maupun Fallout New Vegas. Namun sebuah rumor baru kembali memanaskan harapan komunitas.

Rumor tersebut bermula dari unggahan di X/Twitter mengenai Fallout 3 Remaster. Jez Corden, jurnalis dari Windows Central, menyebut agar pemain tidak perlu khawatir karena Fallout New Vegas juga diklaim sedang dikerjakan versi remasternya. Meski tanpa detail tambahan, pernyataan singkat Corden dianggap memiliki kredibilitas dan bukan sekadar spekulasi kosong.

Sebelumnya, jurnalis VGC Jordan Middler juga pernah menyatakan bahwa ada beberapa proyek Fallout yang sedang digarap, termasuk “satu yang sangat diinginkan pemain”. Belum jelas apakah yang dimaksud adalah Fallout 4: Anniversary Edition atau proyek lain yang belum diumumkan.

Hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari Bethesda terkait remaster Fallout 3 maupun New Vegas. Minimnya informasi membuat banyak pihak memperkirakan bahwa pengumuman resmi masih jauh dari kata dekat. Meski begitu, Fallout Day tahun depan dipandang sebagai momentum potensial untuk kabar besar yang dinantikan para penggemar.

Untuk saat ini, rumor masih belum dapat dipastikan kebenarannya dan pemain diharapkan menunggu kepastian langsung dari Bethesda.

Exit mobile version