Jakarta – Electronic Arts (EA), perusahaan di balik game populer Battlefield dan EA FC, dikabarkan akan segera berubah menjadi perusahaan tertutup. Menurut laporan Wall Street Journal, kelompok investor Silver Lake dan Public Investment Fund (PIF) Arab Saudi tengah menyiapkan akuisisi besar senilai sekitar 50 miliar dolar AS.
Saat ini, valuasi pasar EA berada di kisaran 43 miliar dolar AS, namun kabar buyout ini langsung mendorong harga saham EA naik hampir 15%. Sumber menyebutkan, pengumuman resmi kesepakatan akan dilakukan secepatnya pada minggu depan.
PIF sendiri sudah memegang 10% saham EA sejak 2023, sementara Silver Lake belum memiliki saham langsung tetapi tercatat sebagai investor di Unity, engine yang sempat digunakan EA. Jika berhasil, transaksi ini akan menjadi buyout terbesar sepanjang sejarah, melampaui rekor akuisisi TXU oleh investor Texas senilai 32 miliar dolar AS.
Rapat pemegang saham EA dijadwalkan pada 28 Oktober 2025, dan diyakini akan menjadi momen penting terkait kelanjutan kesepakatan ini.